Selasa, 07 Desember 2010

Profil Irfan Bachdim

Profil Irfan Bachdim - ini untuk sekedar memberikan informasi kepada anda para penggemar sepak bola nasional, yang sedang terpesona dengan kemampuan teknis irfan yang sedang menjadi bahan pembicaraan orang seputar kentribusi apiknya kepada timnas setelah berhasil mengalahkan Malaysia pada laga piala aff 2010, dengan persembahan satu golnya, selain itu, irfan bachdin juga disebut-sebut sebagai man of the macth pada pertandingan tersebut

Bagi para kaum hawa pastinya merasa gregetan melihat tampang gantengnya dan kemampuan olah bola yang termasuk diatas rata-rata pemain Indonesia lainya merupakan daya tarik tersendiri buat sosok Irfan Bachdim, dan berikut ini sedikit Profil Irfan Bachdim bagi anda yang belum mengetahuinya

Profil

Nama : Irfan Haarys Bachdim
T T L : Amsterdam, Belanda 11 Agustus 1988 (umur 22)
Tinggi : 1.72 m (5 ft 8 in)
Posisi : Gelandang, Striker
Klub : Persema Malang
Nomor : 10

Klub Junior

1999 Klub Tampil (Gol)
2001 Ajax Amsterdam
2002 SV Argon
2003-2007 FC Utrecht

Klub Senior
2008-2009 FC Utrecht 1 (0)
2009 HFC Haarlem 0 (0)
2010Persema Malang 6 (3)

Tim nasional
2010- Flag of Indonesia.svg Indonesia 3 (1)

Memang wajah rupawan Irfan membuat banyak cewek yang tertarik padanya sayang irfan sudah mempunyai pacar, hee, semoga irfan bisa membantu timnas indonesia untuk memenangi piala aff 2010 ini.

Jumat, 03 Desember 2010

Daftar Pemenang FFI 2010 ?

Daftar Pemenang FFI 2010 - Juri FFI 2010 yang telah dipecat Komite FFI 2010 membeberkan hasil penilaiannya di depan media massa. Hasilnya, film garapan Hanung Bramantyo, 'Sang Pencerah' mendapat 9 piala citra sekaligus.

Sedangkan sisa piala direbut 3 film lain. Di antaranya 'I Know What You Did on Facebook', '3 Hati, 2 Dunia, 1 Cinta', dan 'Cinta 2 Hati'. Masing-masing mereka mendapatkan piala citra untuk Pemeran Pendukung Wanita, ‎​Pemeran Pendukung Pria, Pemeran Utama Wanita, dan Penulis Skenario Cerita Adaptasi.

Hasil tersebut dibeberkan Jujur Prananto dan Seno Gumira Ajidarma selaku mantan dewan juri FFI 2010 di Gedung Film, Jalan MT Haryono, Jakarta Selatan, Jumat (3/12/2010) malam. Berikut daftar pemenang FFI 2010 versi mantan dewan juri:

Sutradara Terbaik: Hanung Bramantyo (Sang Pencerah)

Penulis Sekenario Cerita asli Terbaik: Hanung Bramantyo (Sang Pencerah)

Penata Sinematografi Terbaik: Faozan Rizal (Sang Pencerah)

Penata Artistik Terbaik: Alan Sebastian (Sang Pencerah)

Penata Suara Terbaik: Satrio Budiono & Trisno (Sang Pencerah)

Penata Musik Terbaik: Tya Soebiyakto (Sang Pencerah)

Penyunting Terbaik: Wawan I Wibowo (Sang Pencerah)

Pemeran Utama Pria Terbaik: Lukman Sardi (Sang Pencerah)

Film Terbaik Terbaik: Sang Pencerah, PT Multivision Pictures

Pemeran Pendukung Wanita Terbaik: Kimmy Jayanti (I Know What You Did on Facebook)

‎​Pemeran Pendukung Pria Terbaik: Rasyid Karim (3 Hati, 2 Dunia, 1 Cinta)

‎​Pemeran Utama Wanita Terbaik: Olivia Lubis (Cinta 2 Hati)

Penulis Skenario Cerita Adaptasi Terbaik: Benni setiawan (3 Hati, 2 Dunia, 1 Cinta)